Wednesday, January 11, 2012

[SaTe] Cerminkan Keramahan Sejati

Rabu, 11 Januari 2012

1 Tesalonika 2:7 Tetapi kami berlaku ramah di antara kamu, sama seperti seorang ibu mengasuh dan merawati anaknya.
  • Keramahan bisa diwujudkan dalam berbagai cara. Pada umumnya orang yang mudah tersenyum dan mudah berkomunikasi dengan baik disebut sebagai orang yang ramah. Akan tetapi penampilan seperti itu juga dapat ditampakkan orang jahat yang berpura-pura baik.
  • Itu sebabnya Paulus memberi gambaran keramahan yang sejati itu seperti keramahan seorang ibu kepada anaknya: Mengasuh dan merawat. Keramahan yang sejati tidak dapat dinilai sebatas penampilan luar, melainkan tindakan yang peduli terhadap sesama. [GBI IKM - TS]
Bacaan Alkitab Harian: Matius 8:18-34 ; Kejadian 27-28

No comments: