Wednesday, January 23, 2013

Arti Kegagalan


Meskipun telah melakukan satu kegagalan besar, tidak berarti keseluruhan hidup seseorang adalah kegagalan (Surya ’Ditto’ Pradipta)
Bagaimana jika kita mengenang Abraham hanya sebagai seorang penipu, Musa yang tidak taat kepada Allah, ataupun Daud hanya sebagai seorang pembunuh? Terlepas dari dosa-dosa mereka, para tokoh ini dikenang karena iman mereka yang terpelihara kuat. Pelajaran yang dipetik dari kegagalan kita adalah pelajaran yang akan membantu kita untuk berhasil, dan kerendahan hati untuk menyerahkan segala sesuatu nya dalam penyertaan Tuhan bukan atas kekuatan dan kemampuan kita semata
"Berdasarkan kasih karunia yang dianugerahkan kepadaku, aku berkata kepada setiap orang di antara kamu: Janganlah kamu memikirkan hal-hal yang lebih tinggi dari pada yang patut kamu pikirkan, tetapi hendaklah kamu berpikir begitu rupa, sehingga kamu menguasai diri menurut ukuran iman, yang dikaruniakan Allah kepada kamu masing-masing." (Roma 12:3)

No comments: