Monday, October 15, 2012

Apakah engkau mencintai didikan – Amsal 12:1


Siapa mencintai didikan, mencintai pengetahuan; tetapi siapa membenci teguran, adalah dungu. (ITB)
Orang yang cinta kepada pengetahuan senang mendapat teguran; tapi orang yang tidak suka ditegur adalah orang dungu. (BIS)
Whoever loves discipline loves knowledge, But he who hates reproof is stupid. (NASB)
To learn, you must love discipline; it is stupid to hate correction. (NLT)
Whoever loves discipline loves knowledge, but he who hates correction is stupid. (NIV)
Bukan hanya sekedar didikan yang bersifat positif – seperti pengajaran, namun juga yang bersifat negatif – seperti disiplin, koreksi, kecaman dan kritik. Banyak orang yang tidak tahan hidup dalam pendisiplinan seperti itu. Banyak juga orang yang bisa hidup dalam disiplin – namun sebenarnya hanya mentolerir saja. Ayat ini memerintahkan kita untuk mencintai didikan (baik positif maupun negatif), yang berarti kita seharusnya mencari-cari didikan dalam hidup kita, walaupun kita hal tersebut mendatangkan hal yang tidak enak. Jika kita menolak, tidak menyukainya, bahkan membencinya – maka kita masuk kategori orang dungu.

No comments: